Aku tidak pernah tahu bagaimana parasmu. Sekelebat pun tidak pernah kubayangkan rupa wajahmu. Bisa jadi saat ini engkau sedang menyebut-nyebut namaku. Atau... kau sedang menunggu hari, menit dan detiknya untuk kemudian menemuiku mencumbu bibirku dengan satu tarikan nafas lalu kau bawa kupergi untuk kemudian tidak pernah kembali lagi.
Kata orang,
Engkau pasti akan datang. Entah secara terang-terangan atau sembunyi-sembunyi. Dalam keramaian atau dalam sepi. Di siang hari yang panas atau di malam yang teramat dingin. Menerka tentangmu menjadi sebuah ketakutan, akan dengan bentuk apa engkau datang?
Tersiar kabar,
Engkau selalu setia mengikuti langkah kaki. Kesetiaanmu tak tertandingi oleh makhluk manapun. Seolah engkau senantiasa mengintai dari balik benteng yang tinggi lagi kokoh. Dalam satu hari engkau mampu menaklukan banyak orang. Siapapun itu. Engkau tidak pernah pilih kasih . Istimewa sekali.
Kata sebagian orang,
Engkau adalah sosok yang mengerikan. Menggetarkan hati. Mendebarkan jantung. Membungkam lisan. Dan membuat kaku badan.
Duhai, pemutus kelezatan. Kematian.
Engkau adalah sosok yang mengerikan. Menggetarkan hati. Mendebarkan jantung. Membungkam lisan. Dan membuat kaku badan.
Duhai, pemutus kelezatan. Kematian.
[?]